D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat diterbitkan oleh Universitas PGRI Madiun. Jurnal ini terbit dua kali dalam setahun yaitu pada Juni dan Desember. Fokus dan ruang lingkup jurnal ini yaitu kegiatan hasil pengabdian masyarakat pada bidang pendidikan, akuntansi, ekonomi, dan kewirausahaan.Harapan dari terbitnya jurnal ini adalah untuk menampung dan menyebarluaskan informasi mengenai hasil kegiatan pengabdian masyarakat yang memberikan solusi atas permasalahan yang berada pada mitra (masyarakat produktif maupun nonproduktif).
D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat memiliki ISSN: 2798-3846 (Online Elektronik)
Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Nomor 72/E/KPT/2024, tanggal 1 April 2024 tentang Peringkat Akreditasi Jurnal Ilmiah Periode I Tahun 2024, dengan hormat bersama ini kami sampaikan hasil akreditasi jurnal D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat yaitu Akreditasi Baru Peringkat 5 mulai Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021 sampai Volume 6 Nomor 1 Tahun 2026.
Mulai terbitan Desember 2024, D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat memberlakukan biaya publikasi bagi penulis yang akan menerbitkan artikel.