HUBUNGAN LOCUS OF CONTROL DAN PERSEPSI PERAN JENIS KELAMIN DENGAN KEPUTUSAN PEMILIHAN KARIER SISWA KELAS X SMA NEGERI 6 SEMARANG

Authors

  • Tyas Martika Anggriana IKIP PGRI MADIUN

DOI:

https://doi.org/10.25273/counsellia.v1i1.161

Keywords:

keputusan pemilihan karier, locus of control, persepsi peran jenis kelamin

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh locus of control dan persepsi peran jenis
kelamin terhadap keputusan pemilihan karier siswa SMA Negeri 6 Semarang.
Penelitian ini adalah penelitian expost-facto dengan menggunakan pendekatan kuantitatif nonekperimental.
Pengujian validitas alat ukur menggunakan analisis rasional atau professional
judgement dan perhitungan validitas konstruk menggunakan uji Product Moment. Estimasi
reliabilitas diukur dengan menggunakan koefisien reliabilitas Alpha. Penelitian ini mengambil
sampel dari sebagian siswa kelas X SMA Negeri 6 Semarang dengan jumlah sampel 186 siswa
menggunakan teknik cluster random sampling. Uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan
analisis regresi.
Berdasarkan uji hipotesis diperoleh hasil terdapat hubungan locus of control dan persepsi peran
jenis kelamin terhadap keputusan pemilihan karier siswa. Analisis tambahan dengan menggunakan
uji crosstabulation (Chi-Square) diperoleh hasil tidak terdapat perbedaan pemilihan karier siswa
yang memiliki internal locus of control dan external locus of control, namun terdapat perbedaan
pemilihan karier siswa dengan peran jenis maskulin, feminin, androgini, dan undifferentiated.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2016-11-15

Issue

Section

Articles