Upacara Adat Wisuda Waranggono di Kayangan Api Desa Sendangharjo Kecamatan Ngasem Kabupaten Bojonegoro (Nilai Budaya dan Potensinya Sebagai Sumber Pembelajaran Sejarah)

Vera Martina Dewi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui latar belakang prosesi, nilai budaya yang terkandung dan nilai budaya yang dapat dijadikan sebagai sumber pembelajaran sejarah pada upacara adat wisuda waranggono. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan analisis data menggunakan teknik Coding Model Strauss dan Corbin. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu Sebelum upacara dimulai para waranggono harus puasa dan juga mengikuti ritual siraman. Upacara adat wisuda waranggono dilakukan pada bulan syuro dan membutuhkan piranti gong lengkap dan menggunakan lagu mukdi rahayu dan ibu pertiwi. Nilai budaya yang terkandung dalam upacara adat wisuda waranggono adalah nilai religius, gotong royong, estetika, dan juga nilai kebersamaan. Upacara adat wisuda waranggono ini mempunya potensi sebagai sumber pembelajaran sejarah yakni sebagai materi tambahan dalam pembelajaran mata pelajaran sejarah di SMA kelas X semester I, dengan Standart Kompetensi Memahami prinsip dasar ilmu sejarah dengan Kompetensi Dasar Mendeskripsikan tradisi sejarah dalam masyarakat Indonesia masa pra-aksara dan masa aksara

Keywords


nilai budaya; sumber pembelajaran sejarah; wisuda Waranggono

Full Text:

PDF

References


Hanif, M., (2016), Kesenian Dongkrek (Studi Nilai Budaya dan Potensinya Sebagai Sumber Pendidikan Karakter), Gulawentah: Jurnal Studi Sosial.2(2),132-141

Herawati, N. (2009). Kesenian Tradisional Jawa. Klaten: Saka Mitra Kompetensi

Kochhar, S.K. ( 2008). Pembelajaran Sejarah Teaching of History. Jakarta: PT. Gramedia

Koentjaraningrat. (2009). Pengantar Ilmu Antropologi. Jakarta: Rineka Cipta

Lisbjanto, H. (2013). Wayang. Yogyakarta: Graha Ilmu

Purwadi. (2005). Upacara Tradisional Jawa. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Setiadi, E.M., dkk. (2007). Ilmu Sosial & Budaya Dasar. Jakarta: Kencana Prenada Media Grup

Strauss, A., dan Corbin, J. (2009). Dasar-dasar Penelitian Kualitatif. Terjemahan oleh Muhammad Shodiq dan Imam Muttaqien. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Subakti, Y.R. (2010). Paradigma Pembelajaran Sejarah Berbasis Kontruktivisme dalam SPPS, 24(1).


Article Metrics

Abstract has been read : 1326 times
PDF file viewed/downloaded: 0 times


DOI: http://doi.org/10.25273/gulawentah.v3i2.3464

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Gulawentah: Jurnal Studi Sosial Metrics:

Office:
Pascasarjana Universitas PGRI Madiun

Jl. Setiabudi No. 85 Kota Madiun 63118
email : gulawentah@unipma.ac.id

 


web
analytics
Gulawentah My Stats