Karakteristik keterampilan berpikir kreatif dalam pemecahan masalah fisika berdasarkan gender

Authors

  • Muhammad Maulana Trianggono IKIP PGRI Jember
  • Setyaningsih Yuanita IKIP PGRI Jember

DOI:

https://doi.org/10.25273/jpfk.v4i2.2980

Keywords:

Keterampilan Berpikir Kreatif, Pemecahan Masalah Fisika, Perbedaan Gender

Abstract

Setiap orang memiliki potensi kreatif yang berbeda-beda. Perbedaan tersebut dapat dipengaruhi oleh pengalaman, pola berpikir, cara menentukan sudut pandang, dan faktor-faktor lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perbedaan karakteristik keterampilan berpikir kreatif antara laki-laki dan perempuan dalam konteks pemecahan masalah fisika. Subjek yang diteliti adalah mahasiswa berusia antara 18-20 Tahun yang terdiri dari 5 laki-laki dan 5 perempuan. Perbedaan karakteristik keterampilan berpikir kreatif tersebut dianalisis secara kuantitatif menggunakan uji-t dan secara deskriptif berdasarkan hasil observasi pada pola jawaban dalam tes uraian. Berdasarkan hasil analisis uji-t antara keterampilan berpikir kreatif laki-laki dan perempuan, secara umum tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara keduanya dengan t hitung (0,75) < t tabel (1,86). Perbedaan karakteristik keterampilan berpikir kreatif baru terlihat pada indikator keterampilan berpikir kreatif, yakni pada indikator fluency, flexibility, dan elaboration, sedangkan pada indikator originality tidak terdapat perbedaan yang signifikan. Perbedaan karakteristik yang terjadi dalam penelitian ini disebabkan oleh perbedaan pola penalaran antara subjek laki-laki dan perempuan dalam memecahkan masalah fisika yang diberikan. Subjek laki-laki cenderung menuangkan banyak ide dan penalaran jawaban yang bervariasi, sedangkan subjek perempuan memiliki kecenderungan untuk merinci secara detail jawaban yang dikemukakannya

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Muhammad Maulana Trianggono, IKIP PGRI Jember

S1 Pendidikan Fisika - Universitas Jember

S2 Pendidikan Sains - Universitas Negeri Surabaya

Dosen PG PAUD - Fakultas Ilmu Pendidikan - IKIP PGRI Jember

Setyaningsih Yuanita, IKIP PGRI Jember

S1 Pendidikan Biologi - IKIP PGRI Jember

S2 Pendidikan Sains - Universitas Negeri Surabaya

Dosen Pendidikan Biologi - FP.MIPA - IKIP PGRI Jember

References

Abraham, A., Thybusch, Kristin., Pieritz, Karoline & Hermann, Christiane. (2013). Gender differences in creative thinking: behavioral and fMRI findings. New York: Springer Science+Bussiness Media. Brain Imaging and Behavior. doi: 10.1007/s11682-013-9241-4

Abraham, Anna. (2015). Gender differences in creative thinking: behavioral and fMRI findings. New York: Springer Science+Bussiness Media. Brain Imaging and Behavior. doi: 10.1007/s11682-015-9410-8

Ai, X. (1999). Creativity and academic achievement: An investigation of gender differences. Creativity Research Journal, 12, 329-337. doi: 10.1207/s15326934crj1204_11

Al-Oweidi, Alia. (2012). Creative Characteristics and Its Relation to Achievement and School Type among Jordanian Students. Creative Freedom, 4(1), 29-34. doi: 10.4236/ce.2013.41004

Guilford, J. P. (1967). The Nature of Human Intelligence. New York: McGraw-Hill

Naderi, Habibollah., Rohani, Abdullah., Hamid, Tengku A., Jamaluddin, Shahrir & Kumar, Vijay. (2009). Gender Differences in Creative Perceptions of Undergraduate Students. Journal of Applied Sciences, 9(1), 167-172. doi: 10.3923/jas.2009.167.172

Trianggono, M.M. (2017). Analisis Kausalitas Pemahaman Konsep dengan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa pada Pemecahan Masalah Fisika. Jurnal Pendidikan Fisika dan Keilmuan (JPFK), 3(1), 1-12. doi: 10.25273/jpfk.v3i1.874

Downloads

Additional Files

Published

2018-10-01

Issue

Section

Articles