Pengaruh Reinforcing Factors Terhadap Kepatuhan Medikasi Tuberkulosis Paru di Ngawi
Abstract
Tuberkulosis (TB) masih menjadi beban kesehatan masyarakat di Indonesia, termasuk di Kabupaten Ngawi. Salah satu penyebab meningkatnya angka kasus Tuberkulosis adalah kepatuhan pasien, di mana kepatuhan pasien terhadap medikasi dapat meningkatkan angka kesembuhan Tuberkulosis dan mengurangi penyebaran bakteri M. Tuberculosis. Penelitian ini mengidentifikasi faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kepatuhan pengobatan pada pasien Tuberkulosis Paru di wilayah tersebut menggunakan desain cross-sectional dan melibatkan 101 responden yang terpilih menggunakan teknik purposive sampling dengan pengumpulan data melalui wawancara menggunakan kuesioner. Variabel yang diteliti mencakup faktor penguat yaitu pendamping minum obat (PMO) dan dukungan keluarga. Penelitian ini menemukan bahwa keberadaan pendamping minum obat dan dukungan keluarga secara signifikan berkontribusi pada peningkatan kepatuhan pengobatan (p < 0,001).
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Kemenkes RI. (2023). Profil Kesehatan Indonesia 2022. In Pusdatin.Kemenkes.Go.Id. https://www.kemkes.go.id/downloads/resources/download/pusdatin/profil- kesehatan-indonesia/Profil-Kesehatan-2021.pdf
Sari, N. L. D. Y. (2015). Hubungan Beban Kerja, Faktor Demografi, Locus of Control dan Harga Diri Terhadap Burnout Syndrome Pada Perawat Pelaksana IRD RSUP Sanglah. Coping Ners Journal, 3.2, 51–60.
Toulasik, Y. A. (2019). Hubungan Antara Dukungan Keluarga Dengan Kepatuhan Minum Obat Pada Penderita Hipertensi di RSUD Prof Dr. Wz. Johannes Kupang-NTT Penelitian Deskriptif Korelasional Pendekatan Cross Sectional.
Wiranata, A. (2020). Hubungan PMO (Pengawas Menelan Obat) Dengan Kepatuhan Minum Obat Pada Pasien Tuberkulosis di Wilayah Kerja Puskesmas Dimong Kabupaten Madiun.
World Health Organitation. (2023). Report 20-23. In January: Vol. t/malaria/ (Issue March).
Article Metrics
Abstract has been read : 75 timesPDF file viewed/downloaded: 0 times
DOI: http://doi.org/10.25273/pharmed.v7i1.20674
Refbacks
- There are currently no refbacks.
INDEXED BY
View My StatsPharmed is licensed under Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International