MELATIH PESERTA DIDIK DALAM BERPIKIR KRITIS MELALUI PROBLEM BASED LEARNING PADA SMA NEGERI 1 DAGANGAN
DOI:
https://doi.org/10.25273/dedukasi.v1i1.9582Abstract
Kesulitan dalam menganalisis suatu kasus menjadi kendala bagi peserta didik SMA Negeri 1 Dagangan, khususnya kelas XI IPA 2 dalam belajar ekonomi. Peserta didik membutuhkan bimbingan dan arahan untuk berpikir secara kritis dalam menyelesaikan kasus ekonomi. Penggunaan model pembelajaran yang mengaktifkan peserta didik dapat dijadikan sebagai upaya melatih dalam berpikir kritis. Adanya kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk melatih kemampuan berpikir kritis peserta didik pada materi ekonomi melalui model pembelajaran Problem Based Learning. Kegiatan dilaksanakan melalui pendampingan dan pengarahan kepada peserta didik untuk berpikir kritis dalam mengidentifikasi masalah, melakukan analisis sampai menyimpulkan solusi penyelesaian masalah. Hasil kegiatan memperlihatkan bahwa peserta didik dengan pemikiran yang kritis mampu menyelesaikan kasus APBN pada materi ekonomi dengan perolehan nilai rata-rata 85,08. Melalui strategi dan teknik berpikir kritis, peserta didik mampu mengidentifikasi masalah, menganalisis dan memberikan solusi pada kasus APBN. Diharapkan setelah adanya kegiatan ini, guru bersedia menggunakan PBL sebagai model pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan peserta didik dalam berpikir secara kritis.
Downloads
References
Aziz, Abdul, Ahyan, Shahibul, & Fauzi, Lalu Muhammad. (2016). Implementasi Model Problem Based Learning ( PBL ) Dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Mahasiswa Melalui Lesson Study. Jurnal Elemen, 2(1), 83–91.
Noer, Sri Hastuti, & Gunowibowo, Pentatito. (2018). Efektivitas Problem Based Learning Ditinjau Dari Kemampuan Berpikir Kritis Dan Representasi Matematis. Jurnal Penelitian Dan Pembelajaran Matematika, 11(2). https://doi.org/10.30870/jppm.v11i2.3751
Said, Sitaman, & Azhar. (2020). Penerapan Model Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Hasil Belajar Siswa Kelas XI IPS 3 Pada Materi Ekonomi Di SMA Negeri 3 Kota Bima tahun Pelajaran 2019/2020. Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan & Ekonomi, 3(2), 75–85.
Sholikha, Siti Mazilatus. (2013). Penerapan Teknologi Informasi Dalam Pendekatan Saintifik Pada Mata Pelajaran Ekonomi. Prosiding Seminar Nasional 9 Mei 2015, 375–383.
Sofyan, Herminarto, & Komariah, Kokom. (2016). Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Implementasi Kurikulum 2013 Di SMK. Jurnal Pendidikan Vokasi, 6(3), 260. https://doi.org/10.21831/jpv.v6i3.11275
Yuvica, Khaerudin, Iyay Robia, & Wiraning F, Nurul Senja. (2015). Penerapan Pendekatan Saintifik Melalui Model Problem Based Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Ekonomi Pada Siswa SMA Kelas X (Studi Penelitian Eksperimen Semu Di SMA Negeri 1 Palimanan Kab. Cirebon). Edunomic, 3(2), 262–278.
Downloads
Published
Issue
Section
License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.