Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Desa di Desa Jatisari Kecamatan Geger Kebupaten Madiun
Abstract
Tujuan Pengabdian Masyarakat ini yaitu memberikan pemahaman tentang Partisipasi masyarakat dalam memberikan kontribusi kepada desa dalam pembangunan dan pengembangan desa memegang peranan yang penting karena merupakan bagian yang tidak terpisahkan dengan pembangunan daerah dan nasional. Struktur pemerintahan, desa menempati posisi terbawah, akan tetapi justru terdepan dan langsung berada di tengah masyarakat. Bentuk setiap program pembangunan dari pemerintah akan selalu bermuara ke desa Partisipasi masyarakat merupakan prakarsa dan swadaya gotong royong yang merupakan ciri khas dari kepribadian bangsa Indonesia. Prakarsa yang berarti kemauan, kehendak atas hasrat, sedang swadaya gotong royong yang berarti kemampuan, kekeluargaan, sehingga perlu diorganisasi. Dalam pelaksanaan pembangunan di tingkat daerah di harapkan dapat menyerap aspirasi masyarakat. Metode pelaksanaan pengabdian dengan beberapa tahapan yang pertama tahapan persiapan seperti survey, penentuan lokasi, selanjutnya tahapan pelaksanaan kegiatan seperti penyuluhan, ceramah, tanya jawab dan terakhir evaluasi. Hasil pelaksanaan kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat yang akan di lakukan, dengan judul Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Desa di Desa Jatisari, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun di harapkan warga masyarakat lebih termotivasi untuk selalu berkontribusi dalam pembangunan desa.
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Sarjiyati, Sigit Sapto Nugroho, taufiq Taufiq Yuli Purnama

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.