Pengaruh Kualitas Layanan Elektronik (E-Service Quality) Terhadap Minat Beli Pengguna Layanan ShopeeFood Di Bantul

Nanda Dhea Nisa, Yanuar Wicaksono

Abstract


Pembatasan aktivitas masyarakat untuk mencegah peningkatan virus Covid-19 membuat pelaku usaha harus melakukan inovasi dalam kegiatan usahanya, agar produknya dapat ditemukan dengan mudah dan kegiatan usahanya dapat terus berjalan. Salah satu inovasi tersebut adalah menjual produknya secara online di beberapa marketplace. Konsumen hanya perlu memesan melalui marketplace dan menunggu pesanan sampai di tempat. Beberapa marketplace yang menyediakan layanan pemesanan produk kuliner antara lain GrabFood, GoFood, ShopeeFood, dan lain sebagainya. Ada beberapa alasan mengapa orang Indonesia melakukan pembelian secara online. Kajian ini akan fokus membahas ShopeeFood, penyedia layanan pesan-antar makanan online, yang mampu bersaing dengan penyedia layanan sejenis dalam waktu singkat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan elektronik (e-service quality) yang dimiliki ShopeeFood terhadap minat beli pengguna aplikasi. Objek penelitian ini adalah pengguna ShopeeFood dengan lokasi penelitian di Bantul, Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan menggunakan google form (secara online). Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 132 responden. Kriteria responden yang ditetapkan peneliti adalah pengguna ShopeeFood di Bantul yang pernah melakukan transaksi minimal 1 kali dalam kurun waktu minimal 6 bulan terakhir. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Alat atau perangkat lunak yang digunakan untuk mengolah data adalah SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) secara parsial dimensi privasi dan layanan pelanggan tidak berpengaruh signifikan terhadap minat beli pengguna ShopeeFood di Bantul; (2) secara simultan e-service quality berpengaruh signifikan terhadap minat beli pengguna ShopeeFood di Bantul.


Keywords


E-service quality; Minat beli; ShopeeFood; Regresi linier berganda

Full Text:

PDF

References


Barlian, E. (2018). Metodologi penelitian kualitatif & kuantitatif. Sukabina Press.

Barriyah, K., & Suyanto, A. (2019). Pengaruh E-Service Quality Terhadap Minat Beli Pengunjung Toko Online Shopee.Co.Id. e-Proceeding of Management, 6(1), 321–328.

Budiman, A., Yulianto, E., & Saifi, M. (2020). Pengaruh E-Service Quality Terhadap E-Satisfaction Dan E- Loyalty Nasabah Pengguna Mandiri Online. Profit, 14(01), 1–11. https://doi.org/10.21776/ub.profit.2020.014.01.1

Ibrahim, A., Alang, A. H., Madi, B., & Ahmad, M. (2018). Metodologi Penelitian (Cet I). Gunadarma Ilmu, Jakarta.

Jayani, D. H. (2019, September 19). 10 Alasan Membeli Makanan Secara Online. Retrieved March 16, 2023, from https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2019/09/19/10-alasan-membeli-makanan-secara-online

Jayaputra, R., & Kempa, S. (2022). Pengaruh e-service quality dan e-trust terhadap repurchase intention melalui e-customer satisfaction pada pengguna shopee food. Agora, 10(1).

Kusumawardhani, S. (2022). Survei Persepsi & Perilaku Konsumsi Online Food Delivery (OFD) di Indonesia (p. 26). Tenggara Strategics. https://tenggara.id/research/download/73

Nugraheni, A. (2022, February 16). Persaingan Ketat Layanan Pengiriman Makanan. kompas.id. Retrieved March 16, 2023, from https://www.kompas.id/baca/telaah/2022/02/16/persaingan-ketat-layanan-pengiriman-makanan-1

Utama, M. S. (2016). Aplikasi analisis kuantitatif. Denpasar: CV. Sastra Utama.

Sugiyono, P. (2017). Metode penelitian bisnis: Pendekatan kuantitatif, kualitatif, kombinasi, dan R&D. Penerbit CV. Alfabeta: Bandung, 225, 87.

Wicaksono, Y. (2019). Segmentasi Pelanggan Bisnis Dengan Multi Kriteria Menggunakan K-Means. Indonesian Journal of Business Intelligence (IJUBI), 1(2), 45. https://doi.org/10.21927/ijubi.v1i2.872

Yogatama, A. N., & Wardhanie, A. P. (2022). Peran E-Service Quality Dalam Meningkatkan Penjualan Makanan Melalui Penggunaan Aplikasi ShopeeFood. Journal of Technology and Informatics (JoTI), 3(2), 67–77. https://doi.org/10.37802/joti.v3i2.225


Article Metrics

Abstract has been read : 64 times
PDF file viewed/downloaded: 0 times


DOI: http://doi.org/10.25273/doubleclick.v7i2.17239

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 DoubleClick: Journal of Computer and Information Technology

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Indexed By.

 

   

   

 

Kantor Sekertariat:
Program Studi Informatika, Fakultas Teknik
Universitas PGRI Madiun
Jl. Auri No. 14-16  Kota Madiun 63118
E-mail :  doubleclick@unipma.ac.id
 
 

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

View My Stats