PENGARUH BIMBINGAN DAN KONSELING TRAIT AND FACTOR DAN PEMAHAMAN POTENSI DIRI TERHADAP KETEPATAN PEMILIHAN JURUSAN SISWA KLAS IX SMP NEGERI 5 KOTA MADIUN

Indra Novia Sulistyowati, Ibnu Mahmudi

Abstract


Penelitian ini penelitian kuantitatif. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui pengaruh bimbingan dan konseling trait and factor dan pemahaman
potensi diri terhadap ketepatan pemilihan jurusan siswa.
Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 5 Kota Madiun, populasi pada
penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Negeri 5 Kota Madiun.
Pengambilan sampel dilakukan dengan cara random sampling. Jumlah anggota
sampel seluruhnya sebanyak 62 siswa atau 30% dari jumlah populasi kelas IX
yang berjumlah 160 siswa.
Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah
menggunakan angket. Dalam menganalisa data digunakan teknik regresi linier dua
predictor dan uji F. Penelitian ini, dalam perhitungannya menggunakan
pengolahan data Microsoft Office Exel 2007 dan SPSS 16.0
Analisis data menunjukkan hasil yang signifikan dengan hasil kolerasi
antara X1 terhadap Y diperoleh nilai rhitung = 0,504. dengan rtabel untuk N = 62, db
= N – 1 = 51 dan taraf signifikansi ( = 5%) adalah 0,254, sehingga rhitung > rtabel =
(0,504 > 0,254), jadi dapat disimpulkan bahwa ho ditolak dan ha diterima. X2
terhadap Y, diperoleh nilai rhitung = 0,426. dengan rtabel untuk N = 62, db = N – 1 =
61 dan taraf signifikansi ( = 5%) adalah 0,254 , sehingga rhitung > rtabel = (0,426 >
0,254),jadi disimpulkan bahwa ho ditolak dan ha diterima. X1, X2 terhadap Y
diperoleh harga F-reg = 14,928. dengan harga F-tabel untuk N = 62, dengan taraf
signifikan sebesar 5% adalah 3,20, sehingga diperoleh F-reg > F-tabel = (14,928
> 3,20), sehingga disimpulkan bahwa ha ditolak dan ha diterima.
Hasil penelitian menunjukan pengaruh yang signifikan dengan hasil uji F,
diperoleh harga F-reg = 6,959. Dengan taraf signifikan sebesar 5% adalah,
diketahui bahwa F-reg (6,959) > F-tabel (3,20).
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) ada pengaruh bimbingan
dan konseling trait and factor terhadap ketepatan pemilihan jurusan, (2) ada
pengaruh pemahaman potensi diri terhadap ketepatan pemilihan jurusan, (3) ada
pengaruh bimbingan dan konseling trait and factor dan pemahaman potensi diri
terhadap ketepatan pemilihan jurusan siswa kelas IX SMP Negeri 5 Kota Madiun.


Keywords


Bimbingan dan Konseling Trait and Factor;Pemahaman Potensi Diri;Ketepatan Pemilihan Jurusan;

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract has been read : 1307 times
PDF file viewed/downloaded: 0 times


DOI: http://doi.org/10.25273/counsellia.v5i1.267

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Counsellia is Indexed By:


Counsellia Office:
Universitas PGRI Madiun
Program Studi Bimbingan dan Konseling
 

View Counsellia Stats


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.